Rabu, 19 Juli 2017

Dengar

Berbahagialah mereka yang tak mendengar
Karena mereka yang menerobos pagar
Berbahagialah mereka yang mendengar
Karena mereka yang rubuhkan pagar

Selasa, 18 Juli 2017

Kotak Es Di Tengah Gurun

Kotak es di padang gurun
Dingin dan menyegarkan

Di malam hari
Es tak lagi dicari

Senin, 17 Juli 2017

Still Divine

The Serenity we find
On that fine line
When fear steps behind
Then we know what is divine

Not Alone

You are not alone
Even none to hold on
Feel the joy that keeps us strong
Hold it still and carry on

Minggu, 16 Juli 2017

Kera-Kera Gosip

Kita ini kera-kera cinta gosip
Yang berevolusi demi pergaulan
Sekarang kita kera-kera takut gosip
Yang punahkan diri demi kesempurnaan

Bulan

Harapan bisa menyengsarakan
Membuat pungguk menggapai bulan
Tapi di dunia penuh kesengsaraan
Hanya harapan mampu bertahan

Sabtu, 15 Juli 2017

Badanku

Cabe, kangkung, dan keju
Membuat taikku tak menentu
Nasi, tempe, tahu, kripik
Ternyata gak bikin berat naik

Pret

Aku membayangkan suatu pertunjukan
Di mana aku mempesona mereka
Dengan karisma dan kecerdasan
Selanjutnya lupa

Pret.

Minggu Pagi

Minggu pagi di luar sini
Lebih menyejukkan hati
Daripada menyanyi basi
Sambil mendengar yang itu lagi

So What

So what if our film is great
So what if I stun the red carpet
What use it is if we all forget
What use it is if just to separate

Shop and Hate

Go shopping and hate each other
That's what keeps the world in order
So go ahead say whatever
I shall not hate and love forever

Duri

Kulihat dari bukit berduri
Tower-tower tinggi-tinggi
Dibeli tapi tak ditempati
Di sini orang dipaksa pergi

Salah Tempat

MRT LRTdi atas rebutan tempat
Membuat jalanan bawah tak bersahabat
Diam di tempat syukuri berkat
Di sini pun banyak nikmat

Go Round

Money makes the world go round
But I won't let my joy be bound
Feel the beauty of 'pass it on'
Even it's harder than it sounds

Aku

Aku adalah yang kumakan
Aku adalah yang kupakai
Aku adalah yang kupunya
Aku adalah yang kubeli?

Kata

Semua kekejaman
Menjadi kemuliaan
Dalam rangkaian kata mereka

Hanya yang merdeka
Mampu dengarkan kebenaran

Lupa

Sejarah yang dilupakan
Akan mengulangi kekejaman
Memelihara kebodohan
Untuk rayakan kehampaan

Bantu

Mereka tak perlu dibantu
Kita yang perlu membantu
Agar pelita kita tak redup
Agar mengerti indahnya cukup

Bangga

Semua penghargaan dunia
Bisa dibeli mereka
Hanya yang merdeka
Yang bangga apa adanya

Senin, 10 Juli 2017

Bodat

Semua yang kukira hebat
Ternyata penjahat
Semua yang kukira lezat
Ternyata tak bermanfaat

Bodat.

Buah

Sudah banyak sampah
Sudah banyak masalah
Lebih baik jadi buah
Yang kembali ke tanah

Biar

Biarlah yang kaya semakin kaya
Biarlah follower mereka bertambah
Kita akan selalu kalah
Tapi kita tetap merdeka

Terima

Semua ingin diterima
Tapi banyak yang tak menerima
Karenanya aku menerima
Aku cukup apa adanya

Ubah Dunia

Ayo kita ubah dunia
Dengan duduk dan membaca
Atau masak bersama
Kurangi sosial media

Lingkaran Setan Kekurangan

Terlalu sedikit uang
Terlalu banyak barang
Terlalu sedikit gerak
Terlalu banyak lemak

Lihat Di Tempat

Membaca dan diam di tempat
Membuat melihat lebih banyak
Dari jalan-jalan mancanegara
Foto-foto dan belanja

Candu

Bahagia itu candu
Yang kita cari selalu
Biarlah dia berlalu
Sedih pun kita perlu

Delapan

Delapan galon Aqua
Ditumpuk di motor bebeknya
Prioritasnya bukan nyawa
Yang penting makan anaknya

Sampah

Sampah plastik dia kumpulkan
Untuk diolah di Tanah Merah
Kita tetap minum dan makan
Mengira kita bukan sampah

Gosip

Bergosip di kedai kopi
Membuat kita merasa baik
Besok kita mengabdi lagi
Agar anak kita lebih baik

Ganti

Baru sebulan lebih
Ahok tak terdengar lagi
Mungkin kita lelah sedih
Mungkin kita gak peduli